Reminder Pelaksanaan Pembagian Dividen Tunai atas saham PT Astra International Tbk
Kepada Yth,
Direksi Pemegang Rekening
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI)
di tempat
Dengan hormat,
Menunjuk surat KSEI No. KSEI-7893/JKS/1007 tertanggal 05 Juni 2008 mengenai Jadwal Pelaksanaan Pembagian Dividen Tunai atas saham PT ASTRA INTERNATIONAL Tbk dan berdasarkan informasi yang kami terima dari emiten melalui surat No. Leg/SRT-248/AI/2008 tanggal 16 Juni 2008 perihal: Standar form beneficial Owner, maka bersama ini kami mengingatkan kembali bagi pemegang saham luar negeri yang ingin dikenakan tarif pajak sesuai Tax Treaty selain menyerahkan Surat Keterangan Domisili (SKD) juga harus menyerahkan Surat Pernyataan Beneficial Owner kepada PT Raya Saham Registra paling lambat pada tanggal 23 Juni 2008.
Terlampir kami sampaikan format Surat Pernyataan Beneficial Owner
Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih.